Sejarah
Tempat untuk Dilihat
Lainnya
Masakan
Lainnya
Lainnya
Acara
Akses
Konklusi
Sekitar

Istana Nagoya adalah istana yang terletak di kota Nagoya, ibu kota prefektur Aichi. Istana ini digunakan selama masa feodal Jepang, dan sekarang digunakan sebagai taman hiburan bersejarah. Sebelum atau setelah kunjungan Anda ke istana ini, Anda dapat memampiri restoran di sekitar untuk mencoba masakan khas Nagoya, seperti hitsumabushi (belut panggang) dan tofu Nagoya.

History of Nagoya Castle

Pintu Geser di Istana Nagoya (Pusaka Nasional)

Pintu Geser di Istana Nagoya (Pusaka Nasional)

Pada awal 1500an, istana ini dibangun oleh pemerintah militer propinsi Suruga (prefektur Shizuoka), tetapi diambil alih oleh panglima perang Oda Nobuhide dan mengganti namanya menjadi Istana Nagoya.

Pada 1600an, Tokugawa Ieyasu, penemu pemerintahan Tokugawa yang akan berkuasa sampai 1867, mengambil alih istana ini. Pada akhir 1800an, istana ini tidak lagi digunakan, dan pada saat itu juga pemerintahan Tokugawa jatuh.

Pada tahun 1930, Istana Nagoya dinamakan sebagai pusaka nasional. Tetapi, pada tahun 1945, istana ini terbakar pada saat Perang Dunia II.

Menara benteng istana ini dibangun kembali dan tetap berdiri sampai saat ini. Sekarang, istana ini merupakan taman hiburan bersejarah dan museum. Istana Nagoya juga merupakan tempat yang terkenal pada musim semi untuk sakura yang mewarnai pekarangan istana.

Tempat untuk Dilihat

Istana Honmaru

Istana Honmaru (Pusaka Nasional) Istana Nagoya

Istana Honmaru (Pusaka Nasional)

Istana Honmaru di Istana Nagoya dilihat sebagai salah satu istana di Jepang yang dibangun dengan baik sebelum terbakar pada saat Perang Dunia II. Meskipun istana ini terbakar, beberapa plafonnya tetap utuh.

Istana ini dibangun kembali dalam 10 tahun, dan dibuka kembali pada Juni 2018.

Lukisan di dinding, bernama “Chikurin-Hyokozu”, dinamakan sebagai Properti Kebudayaan Penting. Lukisan ini dibuat dari 1047 layar dinding.

Di Dalam Istana Nagoya

Sekarang, Istana Nagoya digunakan sembagai fasilitas hiburan bersejarah, di mana wisatawan dapat belajar mengenai sejarah Nagoya dan istananya.

Di spot foto, Anda dapat foto bersama replika lumba-lumba emas yang terkenal. Replika yang ada di spot foto juga mempunyai ukuran yang sama dengan yang di atap.

Wisatawan juga dapat melakukan “ishi-hiki”, atau menarik batu. Teknik ini digunakan pada saat pembangunan dinding batu istana ini.

Menarik batu, atau “Ishi-hiki”, di Istana Nagoya

“Ishi-hiki”

Selain itu, terdapat juga eksibisi di dalam istana ini, di mana Anda dapat menemukan pedang dan perisai yang digunakan pada saat masa feodal Jepang.

Kinshachi Yokocho

Lumba-lumba emas Kin no Shachihoko di Istana Nagoya

Lumba-lumba emas, dikenal sebagai “Kin-shachi” oleh penduduk lokal

Kinsachi Yokocho, dibuka pada Maret 2018, adalah fasilitas komersial yang menjual masakan khas Nagoya, dan terletak di kaki Istana Nagoya. Fasilitas ini dibagi menjadi Zona Yoshinao, terletak di Gerbang Utama, dan Zona Muneharu, terletak di Gerbang Timur.

Berikut adalah beberapa restoran di mana Anda dapat mencoba masakan khas Nagoya.

Nagoya Tofu KAWAGUCHI – 名古屋とうふ 河口

Nagoya Tofu Kawaguchi Tofu Dengaku

Tofu Dengaku

Nagoya Tofu KAWAGUCHI menggunakan air terjernih dan kedelai yang berkualitas tinggi untuk membuat tahu yang sangat lezat.

Di sini, Anda dapat mencoba tofu-dengaku, masakan tahu yang dicampur dengan sup miso, dan merupakan masakan khas Nagoya.

Hitsumabushi Nagoya Bincho

Belut panggang Jo Hitsumabushi Hitsumabushi Nagoya Bincho

Jo Hitsumabushi

Hitsumabushi, atau belut panggang, adalah masakan Nagoya yang terkenal. Di Nagoya, belut ini dipanggang dengan arang yang berkualitas tinggi, bernama “binchotan”. Cobai Jo Hitsumabushi di Hitsumabushi Nagoya Bincho!

Torikai Souhonke

Oyako-don di Nagoya Cochin

Oyako-don

Di Torikai Souhonke, Anda dapat mencobai Nagoya Cochin Oyako-don. Oyako-don adalah masakan nasi di mangkuk yang di atasnya diberi daging ayam dan telur. Di Torikai Souhonke, Nagoya Cochin, merek ayam berkualitas tinggi, digunakan untuk membuat oyako-don.

Oyako-don yang dibuat di Torikai Souhanke memenangkan kontes Kontes “Don” (Nasi di Mangkuk) Nasional untuk 4 tahun berturut-turut. Ayam dan telur di sini memiliki rasa yang sangat lezat dan dimasak dengan sempurna.

Acara

Festival Musim Semi Istana Nagoya (Mar. sampai Mei)

Eksterior Istana Nagoya dengan sakura

Lebih dari 1,000 pohon sakura mekar di Istana Nagoya pada musim semi. Terdapat 7 jenih sakura di pekarangan istana ini, seperti someiyoshino dan shidare-zakura (pohon ceri menangis).

Pada musim semi, istana ini juga mengadakan beer tasting, acara untuk anak-anak dan penampilan jalanan.

Selama festival ini, Istana Nagoya dibuka dari 9:00a.m. sampai 7:30p.m. (Gerbang ditutup pada 8:00p.m.)

Akses

Stasiun terdekat: Meijo-koen Station (Nagoya Municipal Subway Meijo Line)

Dari Nagoya Station

【Nagoya Sta.】Higashiyama Line / for Fujigaoka
→【Sakae Sta.】Meijo Line / for Shiyakusho
→【Meijo-koen Sta.】→ Jalan kaki sekitar 10 menit

Dari Chubu Centrair Airport

【Chubu Centrair Airport Sta.】Meitetsu Airport Line Limited Express / for Meitetsu Gifu
→【Kanayama Sta.】Meijo Line / for Sakae
→【Meijo-koen Sta.】→ Jalan kaki sekitar 10 menit

Fakta Lumba-Lumba Emas (Shachihoko)

Lumba-lumba emas Kin no Shachihoko di Istana Nagoya

Lumba-lumba emas, dikenal sebagai “Kin-shachi” oleh penduduk lokal

Lumba-lumba emas di puncak Istana Nagoya dibuat dengan emas asli. Jumlah emas yang digunakan pada saat itu bernilai sekitar 1,940 koin pada masa feodal Jepang, yaitu sekitar satu sampai 2 miliar yen (sekitar 20 juta USD)!

Information

Address
1-1 Honmaru, Naka-ku, Nagoya-shi, Aichi
Phone
052-231-1700
Hours
9:00a.m. - 4:00p.m.
Closed
Liburan akhir tahun
Fee
Dewasa: ¥500
Anak (SMP dan dibawah): Gratis

Tempat Wisata di Sekitar